Pages

Minggu, 30 September 2012

7 Tips agar gaji Bulanan tak cepat habis


1. Sisihkan Gaji

Sisihkan 10 sampai 30 persen gaji setelah menerima gaji, lalu simpan di rekening bank yang khusus untuk menabung. Usahakan jangan pernah memakai uang yang berada di bank tersebut. Agar tidak tergoda untuk melakukan penarikan uang, jangan membuat fasilitas kartu ATM pada akun bank tersebut.

2. Buat Prioritas
Membuat prioritas dalam pengeluaran. Dahulukan membayar tagihan-tagihan sebelum membelanjakan uang untuk kepuasan semata. agan harus menyisihkan uang di awal untuk membayar tagihan-tagihan tersebut.

3. Jangan Belanjakan Sekaligus
Saat menerima gaji, jangan membelanjakan uang agan sekaligus. Rencanakan setiap bulan seberapa banyak agan akan mengeluarkan uang untuk belanja dan taat pada rencana tersebut.

4. Bijak Saat Berbelanja
Jangan membeli berdasarkan keinginan, namun berdasarkan kebutuhan. Saat agan berpikir membutuhkan tas baru, pikirkan dua kali, apakah tas lama agan benar-benar tidak bisa dipakai sampai harus membeli yang baru? Jika tidak, bahkan mungkin masih ada beberapa tas di dalam lemari, sebaiknya alokasikan untuk keperluan lain yang lebih penting, atau ditabung.

5. Belanja Sesuai Kemampuan
Berbelanjalah sesuai uang yang agan/sista punya bulan ini, bukan berdasarkan seberapa uang atau bonus yang akan agan/sista dapat di kemudian hari. Ingat, jangan mengeluarkan uang untuk keperluan tidak penting dan berharap akan mendapatkan uang ekstra setelahnya.

6. Batasi Penggunaan Kartu Kredit
Jangan memiliki lebih dari dua kartu kredit di dalam dompet jika agan tidak bisa mengontrol penggunaanya. Gunakan kartu kredit secara bijaksana agar agan tidak terbebani saat membayarnya. Tuntaskan semua pembayaran kartu kredit dan utang lainnya, segera setelah gaji agan masuk. Dengan melunasi tagihan tersebut, di bulan-bulan berikutnya agan tidak akan terbebani lagi dengan utang.

7. Investasi
Investasikan gaji agan dengan mengikuti asuransi, bermain reksadana atau mendepositokan uang yang bisa ditarik sesuai persetujuan. Dengan cara ini sama saja seperti agan menabung disiplin.

Related Posts:

  • Gejala Dini Penyalahgunaan Narkoba Pada Anak Remaja / Sekolah CIRI-CIRI PENYALAHGUNAAN NARKOBA : Perubahan Fisik dan Lingkungan Sehari-hari - Jalan sempoyongan, bicara pelo, tampak terkantuk-kantuk - Kamar tidak mau diperiksa atau selalu terkunci - Sering menerima telepon atau tamu … Read More
  • Panduan Untuk Orang Tua Maka diharapkan para orang tua dapat selalu membimbing anak-anaknya untuk : * Selalu mengajak anak-anak untuk mempunyai rasa percaya diri yang kuat * Meyakinkan pada mereka bahwa masing-masing mereka unik dan hebat … Read More
  • TIPS TIDAK TERJERUMUS NARKOBA Peredaran Narkoba ibarat jamur di musim hujan. Tidak hanya ditempat-tempat hiburan, saat ini sudah tersebar di lingkungan perumahan, bahkan ke sekolah-sekolah. Lalu, bagaimana cara menghindari agar keluarga kita tidak te… Read More
  • Petunjuk Bagi Orang Tua Mengenali Zat   Tanda dan Simtom Terdapat banyak tanda-tanda dan simtom yang menyokong penggunaan dan penyalahgunaan zat. Daftar berikut menggambarkan beberapa perubahan yang anda mungkin lihat terjadi. Pada diri mereka sendir… Read More
  • Apa Yang Terjadi Bila Anak Anda Terlibat Narkoba?1. Bersikap tenang, objektif, dan kendalikan emosi. 2. Bertindaklah secara sportif dan sadar serta dengan tidak menimpalkan seluruh kesalahan pada anak. 3. Penyalahgunaan narkoba biasanya merupakan gejala dari masalah… Read More

0 komentar:

Posting Komentar